Judul Buku : Membangun Pers Independen
Penulis : Atmakusumah Astraatmadja
Ukuran : 15 cm x 23 cm
Tebal : 496 halaman
Buku ini merupakan upaya penulis untuk mencatat peristiwa-peristiwa yang terjadi dalam perkembangan dunia pers, terutama di Indonesia, selama beberapa dasawarsa terakhir. Pada tahun 2000 marak terjadi intimidasi terhadap pers dan wartawan. Kasus yang paling kontroversi adalah pendudukan kantor Jawa Post di Surabaya. Pers Indonesia terkesan dalam ancaman dan serangan pihak-pihak yang tidak sabar terhadap situasi yang dihasilkan oleh kebebasan pers. Kejengkelan sekelompok masyarakat terhadap berita media massa merupakan luapan kemarahan terhadap berbagai masalah yang dihadapi Indonesia. Pers yang sering disebut sebagai ‘’cermin masyarakat’’ dijadikan penyebab berbagai kekacauan itu.