Judul : Kebijakan Penetapan IKN
Penulis : Martinus Danang Pratama Wicaksana
Ukuran : 14 x 21
Halaman : 63 halaman
Kepindahan Ibu Kota Negara ke Kalimantan Timur, merupakan langkah revolusioner yang menggambarkan komitmen pemerintah dalam menciptakan transformasi dalam struktur dan dinamika negara. Langkah ini tidak hanya melibatkan perpindahan fisik, tetapi juga mengimplikasikan perubahan sosial, ekonomi, dan lingkungan yang monumental. Pemindahan Ibu Kota tentu saja memerlukan perhatian terhadap regulasi, riset, dan diskusi yang membuat pelaksanaannya sesuai dengan kondisi dan urgensi negara. Oleh sebab itu, pemerintahan perlu memikirkan betul-betul langkah yang tepat untuk memindahkan Ibu Kota.