Judul : Mengenal dan Memahami Lebih Dalam Dunia Autisme
Penulis : Rendra Sanjaya
Ukuran : 14 x 21
Halaman : 64 halaman
Autisme merupakan bentuk spektrum gangguan perkembangan yang kompleks. Gangguan ini memengaruhi perilaku yang khas dan berulang. Penangannya pun bersifat individual karena setiap individu memiliki kebutuhan yang berbeda. Oleh sebab itu, perlu pemahaman yang mendalam terhadap dunia autisme sedini mungkin. Faktor penyebab dan gejala autisme pada setiap individu berbeda, maka sebelum menjalani terapi, sebaiknya orang tua memahami apa kekurangan dan kelebihan si anak autis. Untuk mengembangkan anak autis seoptimal mungkin, selain dengan terapi dan konsultasi dokter, makanan pun sebaiknya diperhatikan. Untuk anak autis, protein susu sapi (kasein) dan protein tepung terigu (gluten) umumnya mempunyai dampak tidak menguntungkan. Kedua unsur itu tidak bisa dicerna sistem pencernaan mereka hingga terjadi akumulasi opioid atau substansi sejenis morfin yang dikenal sebagai dermorphin di dalam tubuh. Akumulasi substansi ini menyebabkan anak seperti tidak sadar dan hiperaktif.