Segera Terbit: Masih Menyusu Pemda

Judul : Masih Menyusu Pemda

Penulis : Rendra Sanjaya

Ukuran : 14 x 21

Halaman : 82 halaman

Ketergantungan Persib Bandung dengan APBD Kota Bandung menjadi permasalahan krusial yang tidak hanya berdampak pada keberlangsungan operasional, tetapi juga berpengaruh kepada nasib klub Maung Bandung untuk musim-musim ke depannya. Tidak hanya menuntut transparansi, tetapi Persib Bandung diminta untuk mencari upaya-upaya lain dalam memperoleh dana. Mulai dari “merangsang” investor hingga berbisnis. Bantuan APBD tidak sepenuhnya dapat cair layaknya pada tahun 2006-2007 dimana Persib Bandung hampir memperoleh Rp 23 miliar untuk biaya operasional. Namun, transparansi yang kurang serta minimnya laporan membuat pemerintah dan masyarakat bertanya mengenai prestasi Persib yang nyatanya tidak selaras dengan biaya yang diajukan. Walaupun anggaran APBD masih mensubsidi dana untuk Persib Bandung, tetapi angka yang diajukan tentu tidak banyak.