Judul : Latihan Angkatan Laut Demi Mengamankan Samudera Nusantara
Penulis : Martinus Danang Pratama Wicaksana
Ukuran : 14 x 21
Halaman : 68 halaman
Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut menjadi kunci utama dalam memberikan keamanan di wilayah maritim Indonesia. Seperti yang telah diketahui, wilayah lautan Indonesia sangat luas sehingga membutuhkan pasukan dan pasokan senjata yang mumpuni. Selain itu, diperlukan latihan militer sebagai bagian dari simulasi terhadap kejahatan yang terjadi di wilayah lautan Indonesia. Latihan militer Angkatan Laut Indonesia biasanya dilakukan tidak seorang diri saja. Mereka biasanya melakukan kolaborasi dengan Angkatan Laut negaranegara lain, misalnya Amerika Serikat. Hal ini juga sebagai langkah pembelajaran antara Angkatan Laut Indonesia dengan Angkatan Laut Amerika Serikat.