Segera Terbit: Kanker Kolorektal Dipengaruhi Lingkungan dan Gaya Hidup

Judul : Kanker Kolorektal Dipengaruhi Lingkungan dan Gaya Hidup

Penulis : Kumpulan Arsip Publikasi Kompas

Ukuran : 16 x 24 cm

Halaman : 59 hlm

Kanker kolorektal adalah kanker yang tumbuh di usus besar (kolon) atau di bagian paling bawah usus besar yang terhubung ke anus (rektum). Kanker kolorektal dapat dinamai kanker kolon atau kanker rektum, tergantung pada lokasi tumbuhnya kanker.

Kanker kolorektal umumnya bermula dari polip usus atau jaringan yang tumbuh secara tidak normal di dinding dalam kolon atau rektum. Namun, tidak semua polip berkembang menjadi
kanker. Kemungkinan polip berubah menjadi kanker tergantung pada jenis polip itu sendiri.
Kanker kolorektal biasanya baru menimbulkan gejala ketika sel kanker sudah makin berkembang. Gejalanya bervariasi, tergantung pada ukuran dan lokasi kanker.