Judul : Bandara Nasional vs Internasional
Penulis : Rendra Sanjaya
Ukuran : 14 x 21
Halaman : 71 halaman
Bandara internasional menjadi gerbang utama negara Indonesia. Sebagai bandara bertaraf Internasional, persoalan keamanan, sterilisasi, dan pelayanan yang prima memang tidak bisa ditawar-tawar lagi. Kondisi bandara internasional di Indonesia nyatanya belum bisa menjadi etalase negara. Terus berkembangnya animo masyarakat untuk memanfaatkan jasa penerbangan memunculkan persoalan baru. Kapasitas ruang tunggu bandara, baik di terminal domestik maupun terminal internasional, tak mampu lagi menampung lonjakan calon penumpang. Kondisi serupa terjadi dengan lahan parkir. Terbatasnya daya tampung lahan parkir mengakibatkan penumpukan kendaraan pengantar atau penjemput pengguna jasa angkutan udara di selasar terminal keberangkatan yang berujung pada kemacetan arus lalu lintas bandara.