Segera Terbit: Pengetahuan Sterilisasi Kontrasepsi Pada Perempuan

Judul : Pengetahuan Sterilisasi Kontrasepsi Pada Perempuan

Penulis : Desi Permatasari

Ukuran : 14 x 21

Halaman : 68 halaman

Riset Kesehatan Dasar 2013 menyebutkan, dari 59,3 persen perempuan usia subur pengguna kontrasepsi, hanya 10,2 persen yang memakai kontrasepsi jangka panjang (susuk, implan, steril). Sisanya, memakai kontrasepsi jangka pendek (pil, suntik, kondom, dan diafragma). Kontrasepsi pada perempuan yakni tubektomi, dikenal juga sebagai sterilisasi wanita, adalah metode kontrasepsi permanen yang melibatkan pemotongan atau pengikatan saluran tuba (tuba falopi). Prosedur ini mencegah sel telur bertemu dengan sperma, sehingga kehamilan tidak dapat terjadi. Tubektomi sering dipilih oleh wanita yang merasa yakin tidak ingin hamil
lagi, menjadikannya pilihan kontrasepsi yang sangat efektif dengan tingkat keberhasilan lebih dari 99%.